Kabar terbaru dari kasus konser Lady Gaga di Indonesia yang terancam Gagal, menyebutkan bahwa pihak promotor, Big Daddy, berjanji Gaga akan tampil sopan sesuai dengan budaya Indonesia.
Disamping itu Big Daddy juga meminta difasilitasi untuk mediasi dengan FPI salah satu ormas yang menentang kedatangan Gaga di Indonesia.
Sebelumnya dikabarkan bahwa konser Lady Gaga di Indonesia yang merupakan salah satu dari konser yang akan digelar dalam rangka tour dunia berjudul “The Born This Way Ball” dan akan digelar tanggal 3 Juni 2012, tidak mendapatkan ijin dari pihak kepolisian Republik Indonesia.
Penyanyi berjuluk The Mother Monsters ditentang tampil di Indonesia oleh sejumlah ormas, pejabat, dan tokoh ma
syarakat karena penampilannya yang dianggap vulgar, sesat, dan tidak sesuai dengan budaya Timur.
Tahun 2011 lalu, Lady Gaga juga mendapatkan pencekalan untuk tampil di Malaysia karena lagu Born This Way dianggap mendukung homoseksualitas.
Setidaknya ada 6 lagu penyanyi asal Amerika Serikat tersebut yang disensor di Malaysia antara lain Bad Romance,Telephone, Alejandro, Born This Way, You and I, dan Marry The Night.
Berita update terbaru dan terkini dari Konser Lady Gaga Indonesia yang terancam gagal